IOS17! 8 Fitur Tersembunyi, Intip Yuk

Fitur tersembunyi dari Apple iOS17. meskipun sudah lama dirilis oleh iPhone, belum banyak yang tahu dari fitur tersembunyi oleh pengguna iPhone yang mana fitur ini membawa beberapa fitur penting yang bisa mempermudah user dalam penggunaan iPhone.

Dalam artikel kali ini gobligs akan membahas fitur tersembunyi yang belum banyak diketahui. Padahal kalo kamu tahu, pasti bisa mempermudah hidup kamu loh dalam penggunaan iPhone, Intip Yuk Fitur apa saja itu.

Inilah Fitur Tersembunyi dari IOS17, yang Belum Banyak Diketahui Oleh Penggunanya

1. Fitur Peta Offline

Jika kamu menggunakan peta di iPhone sebelumnya harus terhubung dengan Wi-Fi atau internet untuk menggunakan Apple Maps, Fitur tersembunyi dari iOS 17 ini mendukung penggunaan peta offline.

Layaknya di Android, sekarang kamu bisa mengunduh data peta yang disediakan oleh Apple atau pihak ketiga dan bisa menggunakannya tanpa jaringan internet sekalipun. Ini sangat membantu ketika akan bepergian jauh dan sebagai petunjuk jalan agar tidak nyasar dan sampai tempat tujuan.

2. Berbagi Sandi dengan Kontak Terpercaya

Pada fitur tersembunyi dari iOS17 ada cara unik untuk menjaga keamanan akun kamu yaitu dengan cara membagikan kata sandi atau password dengan kontak yang terpercaya. Kamu bisa membuat beberapa grup kontak dan berbagi kata sandi.

Caranya sangat mudah, untuk mengatur kata sandi, kamu tinggal buka Pengaturan > Kata Sandi > Memulai di bagian Kata Sandi Keluarga > kuti petunjuk di layar untuk membuat grup dan berbagi kata sandi.

3. Widget Interaktif

Sejak iOS 17 dirilis, saat ini widget di iPhone jadi lebih interaktif, yang mana ini akan memudahkan kamu untuk mengontrol aplikasi langsung dari widget.

Misalnya pada widget Apple Music kamu bisa pause dan memainkan lagu sambil mencari lagu yang ingin kamu putar selanjutnya di widget langsung.

4. Mode Fokus yang Lebih Pintar

iOS 17 membawa pembaruan pada Mode Fokus yang memungkinkan kamu untuk lebih personal dalam mengatur notifikasi. Kini, kamu bisa membuat aturan khusus berdasarkan waktu, lokasi, atau bahkan aktivitas yang sedang kamu lakukan. Misalnya, kamu bisa mengatur agar notifikasi media sosial hanya muncul saat kamu berada di rumah.

5. Privasi yang Ditingkatkan

Apple menambahkan fitur privasi baru yang memungkinkan kamu melihat aplikasi mana saja yang mengakses lokasi, foto, mikrofon, dan kamera dalam 7 hari terakhir. Ini memberikan kontrol lebih besar terhadap data pribadi yang dibagikan dengan aplikasi.

6. Peningkatan pada Siri

Siri sekarang lebih pintar dengan kemampuan memproses permintaan tanpa koneksi internet untuk beberapa tugas dasar. Kamu bisa mengatur timer, mengirim pesan, atau memutar musik secara offline, membuat Siri lebih andal dan cepat.

7. Isi Otamatis Kode verifikasi dari Email

Sebelum ada fitur iOS 17, terkadang menerima kode verifikasi dari email harus menunggu lama dan kadang harus beralih aplikasi lagi, kemudian baru memasukkan kode. Akan tetapi dengan adanya fitur tersembunyi dari iOS 17, kamu bisa mengisi otomatis kode verifikasi yang diterima dari email iPhone Kamu.

8. Daftar Putar Lagu

Kini kamu bisa mengaktifkan efek cross-fade antar lagu yang ada di Apple music di iOS 17. jadi ketika kamu sedag asyik mendengaran lagu, tidak ada lagi jeda saat berpindah dari satu lagu ke lagu lainnya.

Akhir Kata

Dengan fitur-fitur tersembunyi ini, iOS 17 bukan hanya sekadar pembaruan biasa, tetapi juga membawa banyak kemudahan dan kustomisasi untuk pengalaman penggunaan yang lebih baik. Jadi, pastikan kamu mencoba semua fitur ini dan maksimalkan potensi iPhonemu!

Leave a Comment